Penabanten.Com, kabupaten Serang-untuk menekan angka penyebaran Covid 19 di wilayah kecamatan mancak, polsek mancak polres cilegon dirikan posko pembagian masker gratis di kawasan Pasar mancak, desa labuhan kecamatan mancak, rabu(28-07-2021)
Kegiatan tersebut di hadiri 4 pilar yaitu Kapolsek mancak IPTU Dik dik Rustandi bersama Babinkabtimas polsek mancak,kodim 0623/cilegon Danramil 2306/mancak diwakili Babinsa koramil 2306/mancak,kecamatan mancak di wakili sekmat mancak Usman, dinas kesehatan.
Acara berlangsung dengan membagikan masker baik pedagang, pengunjung pasar, roda dua dan roda empat juga pejalan kaki dan juga memberikan edukasi himbauan pada masyarakat patuhi protokol kesehatan 5M.
Kapolsek mancak IPTU Dik dik Rustandi menjelaskan di dirikan posko tersebut sebagai tindak lanjut dari perintah kapolri, yang di wujudkan jajaran polres cilegon dalam bentuk berdirinya posko dipasar tradisional
Khususnya untuk jajaran polsek mancak mendirikan posko pembagian masker gratis juga melibatkan instansi terkait baik dari koramil 2306/mancak, kecamatan mancak dan tenaga kesehatan,” Ucap Dik dik saat wawancara di ruang kerjanya,
kami tentunya sangat berharap agar masyarakat juga dapat bekerja sama dengan baik sehingga upaya Pemerintah untuk memutuskan mata rantai penyebaran virus Covid19 dapat berjalan lancar dan sukses” imbuhnya.
ALi