Jajaran Polsek Mauk Kerja Bakti Bersama Kades dan Staf, Normalisasi Sungai di Tegal Kunir Kidul

0
103

Penabanten.comTangerang, Jajaran Polsek Mauk Polresta Tangerang dan Babinsa bersama Kepala Desa Tegal Kunir Kidul Wawan Surayu dan staf melaksanakan kegiatan kerja bakti normalisasi sungai di Kampung Buaran Karolina RT 018/005, Desa Tegal Kunir Kidul, Kecamatan Mauk, Kabupaten Tangerang, Sabtu (20/11/2021).

Kegiatan kerja bakti tersebut agar saluran air tidak tersumbat, sehingga air berjalan lancar dan tidak banjir. Dengan kehadiran TNI-Polri dapat tercipta nya sinergitas dalam mengedukasi masyarakat serta membangun desa yang aman dan kondusif.

Kapolsek Mauk Polresta Tangerang AKP Rustantiyo memberikan apresiasi kepada Anggotanya yang sigap kerja bakti bersama masyarakat mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan mengingatkan sekarang sudah masuk musim hujan.

“Semua pihak harus menjaga kebersihan lingkungan terutama jangan membuang sampah sembarangan sehingga tidak menjadi penghambat aliran air. Intinya adalah kesadaran kita masing-masing untuk menjaga dan melindungi sungai ini dari kotoran sampah, baik itu sampah alam berupa tumbuhan-tumbuhan liar maupun sampah rumah tangga,” tegasnya.

Kapolsek Mauk mengatakan, dalam hal kegiatan ini sangatlah penting bagi anggota Polisi dalam membangun sinergitas antara Polri dan TNI maupun masyarakat untuk menciptakan situasi aman dan kondusif serta membangun tali silaturahmi.

“Kehadiran TNI-Polri tercipta sinergritas dengan masyarakat, untuk membangun desa yang maju, nyaman dan sejahtera,” ungkapnya.

Tinggalkan Balasan