Penabanten.com – Kresek, Polsek Kresek Polresta Tangerang melakukan pengecekan suhu dan Scan barkot vaksinasi terhadap warga yang akan memasuki Mako Polsek Kresek, Rabu(09/02/2022)
Kegiatan dilakukan oleh Ps.Kanit Provos Aipda Arif Nur dipintu masuk mako Polsek Kresek, mengingat sekarang pemberlakuan kembali PPKM Level 3 diwilayah Kabupaten Tangerang.
Akp Osman Sigalingging,SH melalui Ps.Kanit Provos Aipda Arif Nur menjelaskan “Pengecekan suhu dan Scan barkot vaksinasi dilakukan untuk mengetahui pengunjung sudah melakukan vaksinasi atau belum dan kalau belum vaksin agar segera melakukan vaksinasi di Puskesmas atau dimana saja pelayanan vaksinasi” jelasnya
Pengecekan tersebut dilakukan untuk memutus penyebaran Virus Covid 19 varian omicron yang sekarang sedang mengalami peningkatan” Arif menambahkannya