Gatot Wijayanto Prajurit TNI Bangsa Telah Berpualng Ke Rahmatullah Menghadap Sang Pencipta

0
234

penabanten.com, Pandeglang – Kapten Infantri Gatot Wijayanto adalah salah satu prajurit terbaik Angkatan Darat (AD) yang menjabat terakhir menjadi Danramil Cikesik pada hari ini Jumat, 25 Desember 2020 sekitar pukul 10.00 wib dipanggil ke sisi Allah Swt di Rumah Sakit Umum Serang dalam keadaan sakit.

Misbakul Munir, SH.MH Praktisi hukum sekaligus Ketua Pembina Forum Komunikasi Penggiat Sosial (FKPS) Provinsi Banten ketika di hubungi via telpon seluler oleh media dirinya sampaikan sangat berduka dan merasa kehilangan atas wafatnya almarhum Gatot Wijayanto menurut Misbakhul Munir, SH.MH Beliau tidak menyangka, prajurit yang baik, ramah dan penuh tanggungjawab tersebut secepat itu dipanggil Allah.

“Beliau adalah teman, saudara sekaligus sahabat terbaik, Saya sangat kaget dan merasa kehilangan atas wafatnya almarhum.

Pak Gatot (almarhum, red) semasa hidup sebulan sekali sering silaturahmi kerumah saya dan beliau banyak bercerita tentang tugas – tugasnya yang selalu dijalankan dengan ringan hati. Nasehat – nasehat beliau bahkan teringat sampe detik ini, beliau selalu berpesan agar saya selalu menjalankan semua beban dan tanggungjawab sebagai penegak hukum dengan baik” Ujar Munir seraya bercerita tentang sosok almarhum Gatot.

“Selamat Jalan Kawan, jasamu, namamu akan selalu kami ingat dan kenang, semoga amal ibadahnya selalu diterima oleh Allah SWT dan keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan” Tutupnya.

( Imron )

Tinggalkan Balasan