Peringati Hari Bhayangkara ke-73, Wakapolda Banten Lepas peserta Safari Berburu dan bhakti sosial

0
154

Penabanten.com, Serang – Wakapolda Banten Brigjen Pol Drs. Tomex Korniawan secara resmi melepas pemberangkatan 95 Peserta Safari Berburu dan bhakti sosial pengurus provinsi perbakin DKI Jakarta – Banten dalam rangka bhakti bhayangkara ke-73, Jum`at (27/9/2019) di Halaman Mapolda Banten.

Safari Berburu Dilaksanakan Mulai Tanggal 27 September sampai dengan 29 september 2019. Puluhan mobil berburu berangkat langsung menuju lokasi perburuan, yakni Kabupaten Serang. Kabupaten Pandeglang Dan Kabupaten Lebak dengan Finish di villa cemara , wanasalam ,hari minggu tanggal 29 sept 2019 dan pembagian hadiah dan door prize

Wakapolda Banten Brigjen Pol Drs. Tomex Korniawan mengatakan bahwa kegiatan safari berburu yang diiringi dengan bhakti sosial, merupakan salah satu rangkaian acara yang dilaksanakan dalam rangka memperingati hari bhayangkara yang ke-73.

“Kegiatan ini diharapkan memiliki dampak yang nyata untuk lebih mendekatkan dan meningkatkan citra organisasi polri dan perbakin secara kekeluargaan kepada masyarakat, kegiatan ini juga dapat mengembangkan nilai kepedulian sosial dan meringankan beban perekonomian masyarakat,” Ujarnya.

Kemudian wakapolda mengajak kepada seluruh peserta untuk senantiasa memperhatikan keselamatan diri dan lingkungan serta menjunjung tinggi kode etik berburu “sapta etika perbakin”

Selanjutnya wakapolda Memberikan aba-aba hitungan Tiga mundur dan mengucapkan basmallah Wakapolda Banten melepas para peserta Safari Berburu

“Dengan mengucapkan Bismillah Hirromannirohim, Pada Hari Ini. Jumat Tanggal 27 September 2019. Pukul 10:00 Wib. Safari Berburu dan bhakti sosial pengurus provinsi perbakin DKI Jakarta – Banten dalam rangka bhakti bhayangkara ke-73, Secara Resmi Saya Nyatakan Dilepas,” ujar Wakapolda Banten sambil mengangkat bendera sebagai pertanda dimulainya perburuan.

Tinggalkan Balasan