Ringankan Beban Masyarakat Di Tengah Pandemik, Kapolsek Panongan Polresta Tangerang Bersama Bhabinkamtibmas Pantau Penyaluran Sembako

0
29

Penabanten.comTangerang,bUntuk meringankan beban masyarakat kurang mampu di masa pandemi Covid-19, AKP Gesit Febriyanto, SIK, MIK Kapolsek Panongan bersama Bripka Rio Sumboyo Bhabinkamtibmas Desa Ranca Iyuh mengawal penyaluran bantuan sembako kepada 200 warga Kampung Serdang RT. 13/04 Desa Serdang Kulon Kecamatan Panongan. Sabtu (20/11/2021).

Kapolsek Panongan menjelaskan “Bantuan sembako dari Kombes Pol Agus Andrianto, SIK (Dir Sosbud Baintelkam Mabes Polri) di salurkan kepada warga yang membutuhkan di Desa Ranca Iyuh.” Ucap Gesit

Gesit berharap bantuan yang diberikan tersebut bermanfaat bagi warga, terutama di masa pandemi Covid-19 saat ini. “Pembagian sembako ini sebagai wujud bahwa kita selalu hadir di tengah-tengah masyarakat yang saat ini tengah berjuang bersama-sama menghadapi pandemi Covid-19. Dalam keadaan apapun suka dan duka kita akan terus berdiri bersama Masyarakat,” Ujar Kapolsek Panongan.

Pemberian bantuan paket sembako dari tersebut disambut gembira oleh warga setempat, salah satunya Ibu Aisyah berusia 62 tahun yang hidup sebatang kara ini, bantuan sembako tersebut sangat berarti.

“Saya ucapkan terimakasih atas bantuan sembako, senang rasanya bisa menerima bantuan paket sembako, saya berharap bantuan sembako seperti ini dapat terus dilakukan hingga pandemi ini berakhir,” Pungkas Ibu Aisyah.

Tinggalkan Balasan