Penabanten.com, Pandeglang – Direktorat Samapta Polda Banten laksanakan kegaiatan patroli R4 di wilayah Kecamatan Sumur Kabupaten Pandeglang, Provinsi Banten, Minggu (30/12/2018) pukul 21.00 WIB
Kapolda Banten Irjen Pol Drs Tomsi Tohir Msi melalui Dir Samapta Kombes Pol Jondrial SIK menyebutkan kepada awak media, Senin pagi (31/12/2018) bahwasanya kegiatan patroli rutin dilaksanakan rutin malam hari selama 6 jam.
“Adapun sasaran kita patroli roda 4 yaitu, Posko ESDM dan Pasar Ikan Kecamatan Sumur,”terang Jondrial
Baca Juga : Malam tahun baru, Gubernur Imbau Masyarakat Dzikir di Mesjid
Ditambahkan Jondrial bahwasanya kegiatan yang dilakukan adalah meninjau situasi dan kondisi keadaan sekitar posko ESDM, mendatangi beberapa warga yang sedang berkumpul dengan tujuan melaksanakan siskamling.
Selanjutnya, memberikan himbauan kepada beberapa warga agar waspada dan tetap tenang dengan kondisi saat ini, melihat situasi dan kondisi sekitar pasar ikan Keacamatan Sumur serta Situasi dan kondisi sepanjang jalur patroli aman terkendali.
Sumber : (BidHumas)