Penabanten.Com, Serang – Organisasi Masyarakat (Ormas) Laskar Umat Islam Banten (LUIB) menggelar sweeping tempat hiburan malam yang ada di Kota Serang.
Dari mulai tempat warung yang dijadikan hiburan malam, sampai hotel berbintang mereka sisir satu persatu untuk membubarkan kegiatan penyakit masyarakat tersebut.
Ketua Ormas Islam LUIB, Riki mengatakan, dana menjadi alasan Satuan Polisi Pamong Praja tidak benar – benar melakukan sweeping membasmi penyakit masyarakat yang ada di Kota Serang.
Baca Juga : Tsunami, Ditpolairud Polda Banten, Bantu Pulau Sangiang
“Kita sudah koordinasi dengan Kasatpol Pp, sudah memberikan informasi terkait hiburan malam, namun belum saja digubris, malah jawabnya terkendala dana untuk sweeping. Saya tau oknum yang bermain, saya punya fotonya,” kata Riki kepada awak media, Selasa 25 Desember 2018 di Alun – alun Kota Serang.
Ia juga mengharapkan Kota Serang yang madani ini harus sesuai dengan adabnya yang madaniyah, dan harus segera menutup hiburan malam yang masih buka.
“Kita sebagai ormas tidak bisa semena mena menutup tempat hiburan malam ini, untuk itu kita menekankan kepada Walikota Serang untuk segera menutupnya,” pungkasnya.
(Yoman)