Siswa-siswi SMPN 6 Pasarkemis, Kembangkan Potensi di HUT RI Ke-74Th

0
1087

Penabanten.com, Serang – SMPN 6 Pasar Kemis Kabupaten Tangerang menggelar berbagai kegiatan dalam Rangka memeriahkan Dirgahayu Republik Indonesia yang Ke 74 Tahun. Berbagai Perlombaan seperti Solo Vocal, Nari, Tahfidz, Puisi Dan Futsal di gelar dalam Rangka mengisi Kemerdekaan Republik Indonesia di Usia ke 74 Tahun.

Pada saat di Konfirmasi Sri Hartini Selaku Wakil Kepala Sekolah Bidang Kesiswaan mengatakan, Kegiatan yang di gelar SMPN 6 Pasar Kemis dalam Rangka mengisi Dirgahayu Republik Indonesia yang ke 74 Tahun.

“Selain hiburan pada perlombaan yang di gelar, ini juga bagian mengasa bakat siswa- siswi agar mampu mengambil semangat juang para pahlawan. dengan implementasi semangat tersebut siswa siswi dapat mengembangkan karya dan prestasi nya yang bisa memberikan pengalaman bagi diri nya dan cikal bakal meraih prestasi yang lebih tinggi lagi yang di mulai dari bangku sekolah”Tutur Sri Hartini kepada Awak Media , Senin,19/08/2019

Sri mengucapkan terima Kasih kepada seluruh Dewan Guru yang sudah membantu dalam kegiatan Peringatan HUT RI ke 74 Tahun terutama kepada Bapak Kepala Sekolah Agus Soni yang mengsuport dan merealisasikan pengajuan Proposal kegiatan HUT RI ke 74 Tahun.

” syukur Alhamdulillah Segala Kegiatan Perigatan Kemerdekaan Republik Indonesia yang Ke 74 Tahun bisa berjalan lancar. Terima kasih kepada bapak kepala sekolah Agus soni sobari yang memberikan ruang untuk Osis berkarya. Karna kegiatan ini semua ide dan pembuatan proposal di lakukan oleh siswa. Terima kasih juga kepada rekan – rekan guru terutama pa ipul yg selalu membantu kegiatan kesiswaan walapun dg kerterbatasan. semoga buat siswa- siswi selalu yang terbaik dan bisa meraih prestasi yang bisa berguna bagi bangsa dan negara” Pungkas nya. (Dian)

Tinggalkan Balasan