Dalam Rangka Menyerap Aspirasi, Kapolres Serang Kongko Bersama Warga Ranjeng

Rabu, 8 Mei 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Penabanten.com, Serang – Dalam rangka menyerap aspirasi serta mengetahui kondisi kamtibmas di lapangan, Kapolres Serang AKBP Condro Sasongko ngobrol bareng bersama 30 warga Desa Ranjeng, Kecamatan Ciruas, Kabupaten Serang, Selasa (7/5/2024).

Acara ngobrol santai yang dikemas dalam program “Ngariung Iman, Ngariung Aman” diadakan di halaman Mapolsek Ciruas. Turut mendampingi Wakapolres Kompol Ali Rahman CP dan Kapolsek Kompol Muhammad Cuaib.

“Ngobrol santai ini intinya silaturahmi, sambil kami ingin mengetahui seperti apa sih permasalahan yang ada di masyarakat serta bagaimana kinerja Polres Serang selama ini,” ucap Condro Sasongko.

Untuk merangsang agar masyarakat yang hadir berani mengungkapkan soal situasi di masyarakat serta kinerja anggota, Kapolres memberikan bingkisan berupa helm, setrika serta dan rice cooker.

“Ayo itu hadiah sengaja saya bawa untuk bapak-bapak yang berani menyampaikan, tinggal dipilih saja, mau yang mana,” kata Kapolres sambil menunjukkan hadiahnya.

Alhasil ada 5 warga yang berani mengungkapkan situasi kamtibmas yang ada di masyakarat, yaitu soal penghuni kontrakan yang tidak melapor kepada pengurus RT, berkurangnya ronda malam, kurang pedulinya soal gotong royong, knalpot brong serta menjaga kebersihan.

“Soal penghuni kontrakan yang tidak melapor kepada pengurus RT dan tidak sedikit yang bukan muhrimnya,” ungkap salah seorang warga.

Untuk kinerja personil Polres Serang, masyarakat menilai sudah cukup baik, diantaranya petugas Bhabinkamtibmas rutin anjangsana, operasi minuman keras yang berkelanjutan, patroli rutin dan pengaturan lalu lintas di sekitar Pasar Ciruas yang kini tidak macet lagi.

“Untuk petugas Bhabinkamtibmas selain rajin ke kampung juga sering dilibatkan memberikan solusi jika ada permasalahan di masyarakat,” tambah warga.

Menanggapi permasalahan yang diungkapkan masyarakat, Kapolres mengatakan bahwa dalam menjaga kondusifitas kamtibmas, Polri dalam hal ini Polres Serang tidak dapat bekerja sendiri. Peran masyarakat sangat dibutuhkan dalam menjaga kamtibmas di lingkungannya masing-masing.

“Jadi masyarakat harus berperan aktif dalam menjaga ini yang saya butuhkan karena polisi tidak dapat bekerja sendiri. Operasi knalpot brong masih berjalan, tapi sekali lagi harus ada peran dari warga untuk melarang anak-anaknya menggunakan knalpot brong. Pesan saya galakan kembali ronda malam,” ujar mantan Kasubdit Tipidter dan Tipidsus Ditreskrimsus Polda Banten itu.

Usai melaksanakan bincang-bincang, Kapolres memberikan bingkisan sembako untuk dibawa pulang. “Mudah-mudahan bingkisan ini bisa membantu isteri dan anak di rumah,” tandasnya. (Man)

Berita Terkait

Dua Satpam  Korban Pembacokan  SMKN 9 Kab Tangerang Ucapkan terimakasih Tindak Tegas Polresta Tangerang dan Polsek Cisoka beserta Jajaran
Polda Banten Enggan Tangani Pengaduan Dugaan Gratifikasi Website Desa di Kabupaten Serang
Puncak Arus Diprediksi Besok, ASDP Siap Layani dan Hadirkan Pelayanan Prima bagi Pemudik Motor di Pelabuhan Ciwandan
Kejari Pandeglang Didesak Tangani Pungli PKH & BPNT Berkedok Berbagi Sukarela di Desa Padamulya
Penyerahan Sertipikat Hak Tas Tanah Rumah Sehat BAZNAS (RSB) Provinsi Banten
Perayaan Hari Ikan Nasional di Tangerang, PJ Bupati Ingatkan Manfaat Ikan Untuk Gizi Nasional
Polda Banten Gelar Istighosah dan Doa Bersama Peringati Hari Santri Nasional
Dukung Commander Wish Polda Banten, Kapolres Serang Gelar Kegiatan Ngariung Aman Bareng Pengusaha UMKM

Berita Terkait

Kamis, 1 Mei 2025 - 12:05 WIB

Dua Satpam  Korban Pembacokan  SMKN 9 Kab Tangerang Ucapkan terimakasih Tindak Tegas Polresta Tangerang dan Polsek Cisoka beserta Jajaran

Selasa, 8 April 2025 - 20:31 WIB

Polda Banten Enggan Tangani Pengaduan Dugaan Gratifikasi Website Desa di Kabupaten Serang

Kamis, 27 Maret 2025 - 14:36 WIB

Puncak Arus Diprediksi Besok, ASDP Siap Layani dan Hadirkan Pelayanan Prima bagi Pemudik Motor di Pelabuhan Ciwandan

Sabtu, 8 Maret 2025 - 19:33 WIB

Kejari Pandeglang Didesak Tangani Pungli PKH & BPNT Berkedok Berbagi Sukarela di Desa Padamulya

Jumat, 21 Februari 2025 - 13:26 WIB

Penyerahan Sertipikat Hak Tas Tanah Rumah Sehat BAZNAS (RSB) Provinsi Banten

Jumat, 22 November 2024 - 19:19 WIB

Perayaan Hari Ikan Nasional di Tangerang, PJ Bupati Ingatkan Manfaat Ikan Untuk Gizi Nasional

Jumat, 25 Oktober 2024 - 16:30 WIB

Polda Banten Gelar Istighosah dan Doa Bersama Peringati Hari Santri Nasional

Rabu, 16 Oktober 2024 - 16:12 WIB

Dukung Commander Wish Polda Banten, Kapolres Serang Gelar Kegiatan Ngariung Aman Bareng Pengusaha UMKM

Berita Terbaru