Babinsa Lembang sari berikan himbauan Generasi muda Desa

Senin, 9 Juni 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Anggota Koramil 12/Rajeg, Serma Toni Yuda S, hadir dalam Forum Silaturahmi Pemuda Satu Kampung yang digelar di Majelis Ashabul Huda, Kampung Sukabakti RT 08/RW04 Desa Lembang Sari, Kecamatan Rajeg, Kabupaten Tangerang, Sabtu (7/6/2025).

Kehadiran Babinsa 1 Desa Lembang Sari itu menjadi penguat semangat bagi para pemuda kampung untuk terus bergerak dalam kegiatan positif dan menjauhi hal-hal yang dapat merusak masa depan. Dalam sambutannya, Serma Toni menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya forum tersebut.

“Saya ucapkan terima kasih atas undangan ini. Kegiatan seperti ini sangat positif, apalagi diprakarsai oleh pemuda. Silaturahmi seperti ini harus dipertahankan dan ditingkatkan,” ujarnya.

Ia juga menyampaikan pesan moral yang kuat kepada para pemuda agar tidak tergelincir dalam pergaulan bebas, penyalahgunaan narkoba, atau perjudian.

“Hindari narkoba, jangan tergiur jalan pintas. Gunakan waktu dan tenaga untuk hal bermanfaat,serta selalu tingkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Tuhan yang maha esa.” pesannya.

Dalam arahannya, Serma Toni mendorong para pemuda agar aktif berkarya melalui sektor produktif seperti UMKM, peternakan, atau keterampilan lain yang menghasilkan.

“Hilangkan gengsimu anak muda, demi masa depanmu”. Jangan malu memulai usaha dari bawah, karena itulah langkah menuju kemandirian,” tegasnya.

Forum ini mendapat sambutan hangat dari para tokoh masyarakat, termasuk Ustadz Ahmad Sanuri selaku pimpinan Majelis Ashabul Huda. Ia menilai kehadiran Babinsa bukan hanya sebagai tamu, tapi juga sebagai inspirator bagi generasi muda.

“Kami sangat berterima kasih atas kehadiran Babinsa. Sosok seperti beliau dibutuhkan pemuda hari ini yang bukan hanya hadir memberi nasihat, tapi juga memberi teladan,” ujarnya.

Ustadz Ahmad sanuri juga menambahkan bahwa forum ini menjadi awal kebangkitan pemuda di kampungnya untuk membangun diri dan lingkungan.

“Kalau pemudanya semangat, desa ini akan kuat. Dan hari ini kita buktikan, semangat itu nyata. Bersama Babinsa dan tokoh masyarakat, kami ingin pemuda jadi pelopor perubahan, bukan korban keadaan,” ungkapnya.

Ia berharap kegiatan seperti ini rutin digelar dan melibatkan lebih banyak unsur, agar sinergi antara aparat, pemuda, dan masyarakat semakin solid dalam menjaga nilai sosial dan keamanan desa.

Sumber kodim 0510/Tigaraksa

Berita Terkait

Bupati Ratu Zakiyah Ingin Terus Lestarikan Ngaruwat Bumi Kampung Seni Yudha Asri
Gubernur Banten Andra Soni : Pemprov Banten Tingkatkan Produksi Jagung
Jaring Bibit Unggul, Bupati Ratu Zakiyah Buka Pelaksanaan OSN, O2SN, dan FLS3N
Gubernur Banten Andra Soni Luncurkan Program Sekolah Swasta Gratis, Peluncuran Sosialisasi SPMB dan Penerapan BLUD di SMKN 3 Tangerang
Dukungan Muhammad Ilham dan Alfa Syahputra pada Survei Lanjutan Program Penataan Kumuh Danau Dipo Tahun 2025
Bupati Tangerang Tangerang Agro Festival Dorong Inovasi Pertanian dan Kemandirian Pangan
Wabup Intan Kawal Dan Dukung Desa Sodong Kecamatan Tigaraksa Jadi Juara Lomba Desa dan Kelurahan Tingkat Provinsi Banten
Pemkab Tangerang Bentuk Satgas Terpadu untuk Atasi Premanisme

Berita Terkait

Minggu, 15 Juni 2025 - 18:53 WIB

Bupati Ratu Zakiyah Ingin Terus Lestarikan Ngaruwat Bumi Kampung Seni Yudha Asri

Sabtu, 14 Juni 2025 - 20:32 WIB

Gubernur Banten Andra Soni : Pemprov Banten Tingkatkan Produksi Jagung

Sabtu, 14 Juni 2025 - 14:52 WIB

Jaring Bibit Unggul, Bupati Ratu Zakiyah Buka Pelaksanaan OSN, O2SN, dan FLS3N

Sabtu, 14 Juni 2025 - 10:52 WIB

Gubernur Banten Andra Soni Luncurkan Program Sekolah Swasta Gratis, Peluncuran Sosialisasi SPMB dan Penerapan BLUD di SMKN 3 Tangerang

Jumat, 13 Juni 2025 - 22:45 WIB

Dukungan Muhammad Ilham dan Alfa Syahputra pada Survei Lanjutan Program Penataan Kumuh Danau Dipo Tahun 2025

Jumat, 13 Juni 2025 - 13:58 WIB

Bupati Tangerang Tangerang Agro Festival Dorong Inovasi Pertanian dan Kemandirian Pangan

Jumat, 13 Juni 2025 - 12:33 WIB

Wabup Intan Kawal Dan Dukung Desa Sodong Kecamatan Tigaraksa Jadi Juara Lomba Desa dan Kelurahan Tingkat Provinsi Banten

Jumat, 13 Juni 2025 - 09:55 WIB

Pemkab Tangerang Bentuk Satgas Terpadu untuk Atasi Premanisme

Berita Terbaru

Persatuan Wartawan Indonesia PWI

Luruskan Fakta, Ketum PWI Zulmansyah Sekedang Usul Percepat Kongres

Minggu, 15 Jun 2025 - 17:22 WIB

Gubernur Banten

Gubernur Banten Andra Soni : Pemprov Banten Tingkatkan Produksi Jagung

Sabtu, 14 Jun 2025 - 20:32 WIB