Pemkab Serang Siapkan Dana Bencana untuk Rehabilitasi Anyer-Cinangka

0
270

Penabanten.com, Serang – Bupati Serang Ratu Tatu Chasanah memastikan Pemkab Serang akan maksimal menangani korban bencana tsunami di Kecamatan Anyer dan Cinangka. Selain menangani korban terdampak, juga akan menurunkan dana tak terduga untuk merehabilitasi rumah warga yang hancur terkena terjangan ombak laut Selat Sunda.

Menurut Tatu, di APBD Kabupaten Serang telah siaga dana tak terduga yang bisa digunakan untuk penanggulangan bencana hingga Rp 4 miliar. “Kami akan gunakan maksimal dana tak terduga untuk merehabilitasi rumah-rumah yang terdampak bencana. Kami akan pulihkan Kecamatan Anyer dan Cinangka semaksimal mungkin,” kata Tatu dalam siaran pers, Senin (24/12/2018).

Baca Juga : Bupati Serang Maksimalkam Tim Medis di RSDP

Sejumlah bantuan mulai berdatangan untuk para korban tsunami. Tatu pun sempat menerima bantuan selimut dan makanan dari Ikatan Adyaksa Dharmakarini dan bantuan dana dari Bank bjb. “Besar kecil bantuan kami ucapkan terima kasih. Dan kami membuka posko di Koramil Cinangka dan kantor BPBD bagi yang ingin memberikan bantuan,” ujarnya.

Telah dibuka posko penerimaan bantuan di kantor BPBD Kabupaten Serang sudah dan Koramil Cinangka. Tatu sudah meminta penanganan pengungsi dilakukan dengan baik, termasuk pengiriman logistik dan makanan dilakukan 24 jam. “Kami bersinergi dengan aparat kepolisian, prajurit TNI, PMI, dan pihak-pihak lain untuk menampung dan menyalurkan bantuan,” ujarnya.(Red)

Tinggalkan Balasan