Antisipasi Gangguan Kamtibmas, Polsek Kramatwatu Polres Serkot Patroli Obyek Vital Perbankan

0
49

Penabanten.com, Polres Serkot | Dalam rangka mengantisipasi tindak pidana pencurian dengan kekerasan, pencurian dengan pemberatan dan pencurian kendaraan bermotor (3C) di wilayah hukum Polsek Kramatwatu melaksanakan patroli di beberapa Obyek Vital salah satunya Perbankan di wilayah Kecamatan Kramatwatu, Kamis, (5/5/2022).

Dalam kegiatan patroli tersebut dipimpin Ka SPKT Polsek Kramatwatu Polres Serkot Bripka S. Wijanarko dan Bripka Angga Risnandar Selain untuk mengantisipasi kriminalitas, Petugas juga melakukan pengecekan sekitar guna antisipasi curanmor.

Bripka S. Wijanarko juga tidak lupa memberikan himbauan Kamtibmas kepada Satpam, agar waspada dan berhati-hati terhadap pelaku kriminalitas. Kejahatan bisa terjadi selama ada niat dan kesempatan maka terjadilah kejahatan“ himbaunya.

Selain itu Personel juga mengimbau kepada satpam agar tetap menerapkan prtokol kesehatan untuk cegah penyebaran covid 19.

Sementara Kapolres Serkot AKBP Maruli Ahiles Hutapea, S.I.K., M.H., melalui Kapolsek Kramatwatu Kompol Eko Widodo, S.E., M.H., menerangkan kegiatan patroli ini dilakukan sebagai langkah Polsek Kramatwatu Polres Serkot dalam memberikan rasa aman dan nyaman bagi para warga.

Untuk itu Polsek Kramatwatu Polres Serkot akan selalu melakukan pengecekan baik di sekitar kantor bank maupun dibeberapa ATM Center. Nantinya anggota akan melakukan pengecekan baik kondisi ATM apakah ada yang janggal serta melihat aktivitas perbankan. Tutup Kapolsek Kompol Eko Widodo.
(Humas Polsek Kramatwatu)

Tinggalkan Balasan