Usai Divaksin Oleh Polda Banten, Pelajar SMKN 1 Kota Serang Dapat Voucher Belanja

Jumat, 3 September 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Penabanten.comSerang, Akpol angkatan 1995 atau yang dikenal dengan nama batalyon Patriatama gelar baksos berupa vaksinasi massal dan pemberian bantuan sosial yang bertempat di SMKN 1 Kota Serang, Jum’at (03/09).

Salah satu perwakilan Akpol 1995 Kombes Pol Nunung Syaifuddin mengatakan, “Saya mewakili rekan-rekan 95, pagi hari ini Alhamdulillah Akpol 95 atau nama batalyon Patriatama kami menyelenggarakan baksos berupa vaksinasi dan pemberian bantuan sosial,” katanya.

Ia juga mengatakan bahwa hal ini dilakukan untuk mendukung program pemerintah.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Dalam rangka mendukung program pemerintah yaitu vaksinasi Covid-19, hari ini kita melaksanakan vaksin sebanyak 1600 lebih siswa SMKN 1 Kota Serang, pertama lebih kurang 800 siswa. Kita juga melaksanakan kegiatan di Polres jajaran karena target kegiatan kami adalah untuk wilayah Banten sebanyak 3.000,” ucapnya.

Lanjutnya, “Sementara secara nasional, dari Patriatama yang hari ini melaksanakan di 13 Polda, yang tadi kita sama-sama menyaksikan live streaming bersama dengan bapak Kapolri targetnya adalah sebanyak 3000”.

Ditemui di lokasi, Kabid Humas Polda Banten Akbp Shinto Silitonga menambahkan, “Selain vaksinasi, Akpol 95 juga memberikan paket sembako, voucher belanja di supermarket dan voucher oxygen,” ujar Shinto Silitonga.

Lanjutnya, “paket sembako kami berikan kepada masyarakat sekitar yang terdampak PPKM, sedangkan voucher belanja diberikan kepada siswa yang sudah mengikuti vaksin”.

Shinto Silitonga juga berharap bantuan ini dapat sedikit meringankan beban masyarakat yang terdampak PPKM.

“Semoga apa yang diberikan ini dapat bermanfaat dan dapat membantu kebutuhan sehari-sehari. Dan kegiatan ini juga sebagai wujud Polri hadir ditengah masyarakat,” tandas Akbp Shinto Silitonga ( Riska).

Berita Terkait

Diduga Pungli Bantuan PIP di SDN 1 Angsana :  Kepsek Itu Buat ongkos
Belajar Kepemimpinan dan Etika Digital, Siswa SMA Taruna Nusantara Asal Tangerang Wawancarai Wakil Bupati Tangerang
Diserbu Sekolah Negeri, AUM Pendidikan Muhammadiyah Tetap Jadi Magnet: PDM Cilegon Blusukan ke Cipondoh Jelang PPDB
Kelompok Belajar EL-Izza Lakukan Kunjungan Edukatif Ke Perpustakaan dan Damkar Kabupaten Tangerang
Ada Apa dengan Dinas Pendidikan Kabupaten Serang? Surat Audiensi Penabanten.com Tak Kunjung Terjadwal
PGRI Taktakan Kota Serang Ucapkan Terima Kasih kepada Rumah Sakit Sari Asih
Mahasiswa dan Dosen Gelar PKM di SMK AtTaufiqiyyah Baros: Wujudkan Generasi SiapKerja di Era Industri Modern
SD Negeri Banjar Agung 1 Mengadakan Acara Mauludan Nabi Muhammad SAW

Berita Terkait

Rabu, 14 Januari 2026 - 17:37 WIB

Diduga Pungli Bantuan PIP di SDN 1 Angsana :  Kepsek Itu Buat ongkos

Senin, 29 Desember 2025 - 15:37 WIB

Belajar Kepemimpinan dan Etika Digital, Siswa SMA Taruna Nusantara Asal Tangerang Wawancarai Wakil Bupati Tangerang

Rabu, 24 Desember 2025 - 11:44 WIB

Diserbu Sekolah Negeri, AUM Pendidikan Muhammadiyah Tetap Jadi Magnet: PDM Cilegon Blusukan ke Cipondoh Jelang PPDB

Rabu, 24 Desember 2025 - 08:15 WIB

Kelompok Belajar EL-Izza Lakukan Kunjungan Edukatif Ke Perpustakaan dan Damkar Kabupaten Tangerang

Kamis, 18 Desember 2025 - 16:43 WIB

Ada Apa dengan Dinas Pendidikan Kabupaten Serang? Surat Audiensi Penabanten.com Tak Kunjung Terjadwal

Selasa, 25 November 2025 - 09:50 WIB

PGRI Taktakan Kota Serang Ucapkan Terima Kasih kepada Rumah Sakit Sari Asih

Sabtu, 18 Oktober 2025 - 13:41 WIB

Mahasiswa dan Dosen Gelar PKM di SMK AtTaufiqiyyah Baros: Wujudkan Generasi SiapKerja di Era Industri Modern

Sabtu, 6 September 2025 - 09:11 WIB

SD Negeri Banjar Agung 1 Mengadakan Acara Mauludan Nabi Muhammad SAW

Berita Terbaru