Tim Pemenangan Andra soni dan Budi Rustandi laksanakan kegiatan Gerebek Kampung di Kelurahan Cimuncang

0
54

Penabanten.com, kota serang, -Tim Pemenangan Andra soni Dimiyati (Calon gubernur Banten) dan Budi Rustandi Agis (Calon walikota serang) laksanakan kegiatan Gerebek Kampung di Kelurahan Cimuncang kecamatan serang, kota serang. Minggu (11/08/2024).

Kegiatan gerebek kampung yang di laksanakan Tim pemenangan tersebut di pimpin langsung Farhat dan Bilal selaku Dewan penasehat dan sekretaris  pemenangan Andra soni didampingi oleh tim Sahabat Farhat (Safar),

kegiatan tersebut mendapat antusias dari warga sekitar, tokoh masyarakat dan tokoh pemuda.

Disampaikan oleh, Farhat, selaku Dewan penasehat pemenangan Calon gubernur Banten Andra Soni Dimiyati, bahwa kegiatan gerebek kampung dengan tujuan untuk memperkenalkan calon gubernur Banten Andra soni Dimiyati dan calon walikota serang Budi Rustandi Agis kepada masyarakat, dan harapan nya masyarakat dapat mendukung kedua calon tersebut, dalam kegiatan tersebut juga di sampaikan visi dan misi kedua calon yang pada intinya demi kemajuan daerah dan kesejahteraan masyarakat.

” Kegiatan gerebek kampung ini, bertujuan untuk menjalin silaturahmi dengan masyarakat, serta memperkenalkan calon gubernur Banten Andra soni Dimiyati dan calon walikota serang Budi Rustandi Agis, kami juga menyampaikan terkait keinginan kedua calon yang pada intinya untuk mengabdi kepada masyarakat serta membawa Banten lebih maju dengan masyarakat yang sejahtera, untuk itu kami meminta kepada masyarakat agar dapat mendoakan dan mendukung kedua calon ini. ” Ucap Farhat kepada media.

Kegiatan gerebek kampung tersebut, di isi dengan senam sehat dan berbagai kegiatan positif lainnya, kegiatan berjalan lancar dan mendapat antusias dari warga.

Selain itu tim sahabat Farhat (Safar) menyatakan akan terus mengawal sampai tuntas dalam pemenangan Andra Soni dan Dimyati untuk Gubernur dan wakil Gubernur Banten serta H. Budi Rustandi dan Agis untuk Walikota dan wakil walikota Kota Serang.” Semua dilakukan upaya menjadikan Banten Lebih maju dan Sejahtera” Ujar Farhat.

Tinggalkan Balasan