Penabanten.com, Pandeglang – Gelaran perlombaan dalam rangka perayaan memeriahkan HUT RI Ke 74 di Kecamatan Labuan Kabupaten Pandeglang, Pemerintah Desa Teluk Kecamatan Labuan, menjadi Juara Umum pada perlombaan di tingkat Kecamatan Labuan.
Menurut Kepala Desa Teluk, Endin Fahrudin, semua itu terwujud semata mata karena partisipasi dari warga masyarakat Desa Teluk.
“Kami atas nama Pemerintahan Desa (Pemdes) Teluk Kecamatan Labuan Kabupaten Pandeglang, mengucapkan terima kasih kepada seluruh elemen warga masyarakat Desa Teluk, terutama kepada beberapa Komunitas Kepemudaan yang ada di Desa Teluk, Diantaranya, Komunitas Opus, Komunitas Pemuda Rehabikitasi Desa Teluk, Aliansi Pemuda Teluk (Apek), Karet Bangkit (Karbit), Relawan Independen Teluk (RPI) dan Karang Taruna. Tidak lupa juga, para Tokoh Masyarakat (Tokmas), Tokoh Agama (Toga) dan seluruh elemen masyarakat Desa Teluk,” ungkapnya.
Baca Juga : Puncak Peringatan HUT RI Ke 74, Panitia PHBN Labuan Bagikan Puluhan Piala Perlombaan
Lebih lanjut Endin menuturkan, mereka, sudah mengharumkan nama Desa Teluk di tingkat Kecamatan.
“Desa Teluk, menjadi Juara Umum dalam Perayaan HUT RI Ke 74 di tingkat Kecamatan Labuan. Semua itu, berkat partisipasi masyarakat. Harapan saya, ke depannya kita tingkatkan lagi, agar lebih meriah,” paparnya.
“Sesuai dengan motto Desa Teluk “Beberes” yang berarti, Bersatu Bermartabat, Rukun dan Sejahtera menuju Desa Teluk Bangkit dan Mandiri,” pungkasnya. (Rido/m4n).