Janji Tak Ada Lagi Daerah Tertinggal, Andra Soni: No One Left Behind

Kamis, 17 Oktober 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Penabanten.com, Serang – Pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Banten nomor urut 02, Andra Soni-Dimyati Natakusumah menyampaikan visi misi dalam debat perdana Pemilihan Gubernur Banten 2024 dengan penuh keyakinan.

Bahkan calon Gubernur Banten, Andra berjanji tidak akan ada daerah yang tertinggal jika nanti terpilih pada kontestasi politik yang digelar pada Rabu, (27/11/2024) mendatang itu.

Calon Gubernur jagoan Prabowo Subianto ini mengatakan, jika dirinya bersama Dimyati akan mewujudkan Banten yang maju, adil merata tidak korupsi.

“Visi kami adalah bagaimana Banten maju adil dan merata tanpa korupsi, tidak boleh lagi ada pengkhianatan kepada rakyat, tidak boleh ada lagi daerah yang terabaikan, tidak boleh lagi ada masyarakat yang termarjinalkan no one left behind,” kata Andra saat forum debat, di Auditorium Menara Bank Mega Kompleks Transmedia, Jakarta, pada Rabu (16/10/2024).

Andra Soni juga menegaskan tidak boleh ada masyarakat yang ditinggalkan keadilan, dan pemerataan harus diwujudkan. Untuk itu kata Ketua DPRD Banten periode 2019-2024 ini, visinya itu merupakan panduan yang harus terinternalisasi dalam dirinya.

“Saya tidak menyerang siapapun, saya mengajak kepada semua untuk taat patuh kepada hukum yang berlaku dan saya meminta kita untuk komitmen teguh memajukan Banten. Teguh untuk menciptakan keadilan, teguh untuk menciptakan pemerataan dan itu semua akan bisa terjadi saat kita berkomitmen untuk tidak mengkhianati rakyat tidak korupsi itu penting,” jelasnya.

Ditegaskannya, ajakan untuk tidak korupsi berlaku kepada semuanya. Oleh karena itu ada tiga hal penting yang akan dilakukan Andra Soni-Dimyati ke depan ketika jadi Gubernur dan Wakil Gubernur Banten.

“Yaitu bagaimana pendidikan bisa berkualitas dan adil merata kepada seluruh masyarakat Banten. Bagaimana layanan kesehatan bisa bermanfaat bagi semua masyarakat Banten dan berkeadilan, dan ketiga bagaimana masyarakat Banten mampu menerapkan kehidupan yang layak. Oleh karena itu, no one left behind tidak boleh ada satupun warga banten yang ditinggalkan,” jelasnya.

Untuk mewujudkan Banten maju, adil merata tidak korupsi, Andra Soni-Dimyati sudah menyiapkan 8 program dan 24 program turunan. Semuanya kata dia akan terlaksana dengan baik jika terpilih.

“Sekali lagi, semua itu akan terlaksana dengan baik. Tujuan akan tercapai untuk Banten adil merata selama kita berkomitmen kepada nafas yang diberikan kepada kita, rezeki yang diberikan kepada kita, amanah yang diberikan kepada kita dengan catatan tidak korupsi,” katanya. (Man)

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Berita Terkait

Peletakan Batu Pertama Pembangunan Masjid At-Taqwa Oleh Camat Walantaka
Satlantas Polresta Tangerang Amankan Car Free Day di Pusat Pemerintahan Kabupaten
Wabup Intan Tegaskan Komitmen Pemkab Tangerang Tekan Angka Stunting
Terlilit Hutang, Kades Di Pandeglang Diduga Nekat Gadaikan Tanah Sawah Hak Milik Orang Lain Dengan Modus AJB Palsu
Tanggapan Resmi PT Samudera Banten Jaya Terkait Pemberitaan Media
Bupati Pandeglang Hadiri Acara Khitanan Putra H. Imron & Lilis Kabiro Penabanten.com Pandeglang
Gubernur Banten Andra Soni Tegaskan Pemprov Banten Komitmen Perkuat UMKM
Wakil Bupati Tangerang Tekankan Urgensi Pengelolaan Sampah dan Peningkatan Pelayanan Publik

Berita Terkait

Sabtu, 28 Juni 2025 - 14:09 WIB

Peletakan Batu Pertama Pembangunan Masjid At-Taqwa Oleh Camat Walantaka

Senin, 23 Juni 2025 - 22:36 WIB

Satlantas Polresta Tangerang Amankan Car Free Day di Pusat Pemerintahan Kabupaten

Senin, 23 Juni 2025 - 22:34 WIB

Wabup Intan Tegaskan Komitmen Pemkab Tangerang Tekan Angka Stunting

Kamis, 19 Juni 2025 - 06:21 WIB

Terlilit Hutang, Kades Di Pandeglang Diduga Nekat Gadaikan Tanah Sawah Hak Milik Orang Lain Dengan Modus AJB Palsu

Rabu, 18 Juni 2025 - 17:41 WIB

Tanggapan Resmi PT Samudera Banten Jaya Terkait Pemberitaan Media

Selasa, 17 Juni 2025 - 10:54 WIB

Bupati Pandeglang Hadiri Acara Khitanan Putra H. Imron & Lilis Kabiro Penabanten.com Pandeglang

Senin, 16 Juni 2025 - 19:18 WIB

Gubernur Banten Andra Soni Tegaskan Pemprov Banten Komitmen Perkuat UMKM

Senin, 16 Juni 2025 - 13:32 WIB

Wakil Bupati Tangerang Tekankan Urgensi Pengelolaan Sampah dan Peningkatan Pelayanan Publik

Berita Terbaru