Resmi, Mayor Inf Faurizal Noerdin S. Sos jadi warga Korem 064/MY

0
342

Penabanten.com, Pandeglang, Bertempat di Markas Komando Batalyon Infanteri 320/BP Prajurit Jawara, Danrem 064/MY, Kol Inf Windiyatno bertindak sebagai Inspektur Upacara dalam upacara penerimaan warga baru Korem 064/MY, Rabu ( 4/9/19 ).

Dalam upacara ini Mayor Inf Faurizal Noerdin S. Sos beserta keluarga, telah resmi menjadi warga Korem 064/MY.

” Dengan mengucap Bismillahirrohmanirrohim, pada hari ini Rabu Tanggal 4 September 2019, Pkl 08.00 WIB kami atas nama warga Korem 064/MY menerima secara resmi Mayor Inf Faurizal Noerdin S. Sos beserta keluarga sebagai warga Korem 064/MY, semoga Alloh SWT memberkahi pengabdian kita semua” kata Danrem 064/MY dalam pernyataannya.

Hadir dalam upacara ini Kasrem 064/MY, Letkol Arh Syafa Susanto, para Dandim jajaran Korem 064/MY, para Kasi/Pasi Korem 064/MY, Dan / Ka Satbalak Korem 064/MY, Ketua Persit KCK Koorcab Rem 064 PD III/ Siliwangi, Ny Infita Windiyatno beserta para pengurus dan anggota Yonif 320/BP Prajurit Jawara.

Tinggalkan Balasan