Musrenbang Kecamatan Jayanti Prioritaskan Sektor Pendidikan, Ekonomian dan Infrastruktur

0
8

Penabanten.com TANGERANG, Kecamatan Jayanti telah melaksanakan Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) dalam rangka penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) tahun 2026. Kegiatan ini merupakan wadah untuk aspirasi masyarakat dalam pembangunan daerah.

Camat Jayanti, Yandri Permana, menyampaikan, dari sebanyak 50 usulan yang dari seluruh desa, dibagi menjadi tiga bidang prioritas sebagai perhatian utama dalam pembangunan daerah.

“Kami fokus pada tiga bidang utama, yaitu pendidikan, perekonomian, dan infrastruktur,” ujarnya di lokasi.

Di bidang pendidikan, salah satu usulan prioritas adalah peningkatan sarana dan prasarana pendidikan, seperti pembangunan ruang kelas baru dan penataan fasilitas pendukung lainnya di SD, SMP, dan SMA. Hal ini dianggap penting untuk mendukung kualitas pendidikan di wilayah tersebut.

Untuk sektor perekonomian, ia menekankan pentingnya pengembangan ekonomi kreatif lokal. Salah satu produk unggulan yang direncanakan adalah batik Jayanti, dengan tujuan menciptakan produk lokal yang dapat memperkuat identitas ekonomi dan budaya setempat.

Selain itu, potensi ekonomi lainnya juga akan dieksplorasi untuk mendukung pertumbuhan ekonomi di Kecamatan Jayanti. Sementara itu, di sektor infrastruktur, usulan yang disampaikan meliputi pembangunan fasilitas kesehatan berupa puskesmas dengan sarana prasarana yang lebih baik, serta pengadaan pos damkar.

Peningkatan infrastruktur dasar seperti jalan-jalan poros kecamatan dan desa juga menjadi prioritas untuk mendukung kelancaran mobilitas dan akses masyarakat. “Kemudian juga ada usulan terkait juga pengembangan area publik di kantor kecamatan. Itu juga sangat penting,” serunya.

Dia berharap agar usulan-usulan prioritas ini dapat diakomodir oleh seluruh instansi dan dinas terkait di Kabupaten Tangerang, sehingga tujuan peningkatan kualitas dan kesejahteraan masyarakat dapat tercapai pada tahun depan.

Selain itu, Musrenbang kali ini juga melibatkan pelaku usaha mikro yang berasal dari masyarakat setempat, seperti produsen keset majun, keripik, dan jamur tiram, untuk ikut serta dalam pameran produk lokal. Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan dorongan kepada masyarakat agar dapat mengembangkan usaha mereka lebih jauh.

Untuk memberikan apresiasi, Musrenbang kali ini juga dilengkapi dengan Musrenbang Awards, sebuah penghargaan untuk desa-desa yang melaksanakan Musrenbang secara serius dan memenuhi ketentuan administrasi, serta menunjukkan potensi lokal mereka.

“Jadi sengaja itu untuk merangsang, agar desa ini melaksanakan Musrenbang itu tidak hanya sebatas seremonial,” kata dia.

Pada kesempatan itu, Kepala Bidang Perencanaan Infrastruktur dan Kewilayahan Pada Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kabupaten Tangerang, Akhmad Farhan mengungkapkan dukungannya terhadap hasil Musrenbang Kecamatan Jayanti. Di mana usulan tersebut akan dibahas di Bappeda dan selanjutnya dipilih berdasarkan prioritas untuk tahun 2026.

Ia menambahkan, Musrenbang tingkat Kabupaten akan dilaksanakan pada bulan Maret 2025, di mana hasil Musrenbang Kecamatan Jayanti akan menjadi bahan diskusi lebih lanjut dengan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait.

“Kami berharap aspirasi masyarakat dapat terlaksana dengan baik melalui Musrenbang ini,” katanya.

Tinggalkan Balasan