Penabanten.com – Cikupa Kabupaten Tangerang – Bhabinkamtibmas polsek Cikupa Polresta Tangerang Bripka Novrizal menjalankan Program unggulan Kapolda Banten “Yuk Ngopi Wae” dengan melaksanakan sambang ke Warga Ds. Pasir Gadung Kecamatan Cikupa. Sabtu 25/06/2022 Jam 12.30Wib.
Kali ini Bripka Novrizal bersilaturahmi Dan ngobrol santai sambil Ngopi Wae dengan Bapak Supri.
Kapolsek Cikupa AKP Imam Wahyu Pramono S.IK mengatakan “Kegiatan sambang rutin dilaksanakan dalam rangka menjalin silaturahmi sekaligus koordinasi terkait langkah penanganan Pandemi Covid 19 dalam rangka mengantisipasi penyebaran Covid-19.” ujarnya
Dalam kesempatan itu pula Kapolsek Cikupa melalui Bripka Novrizal mengedukasi kepada Bapak Supri Bahwa dalam suasana pandemik Covid-19 kita wajib menerapkan Protokol kesehatan dengan 5M (Memakai Masker,Mencuci Tangan, Menjaga Jarak, menghindari kerumun serta mengurangi Mobilisasi).
“Diakhir kegiatan Bripka Novrizal mengimbau kepada seluruh warga agar selalu menjaga situasi Kamtibmas yang kondusif. Mari kita pererat tali persaudaraan dan sinergitas antara Polri dengan masyarakat sehingga tercipta suasana yang aman dan kondusif,” tutupnya.
Polsek Cikupa Polresta Tangerang Polda Banten