Jalan Tol Serang – Panimbang Akan Dibangun PUPR Gelar Acara Konsultasi Publik

Jumat, 19 Juli 2019

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Penabanten.com, Pandeglang – Tim pelaksana persiapan pembangunan Ruas Jalan Tol Serang – Panimbang, Kamis (18/07/19), melaksanakan acara Konsultasi Publik Pengadaan Tanah Tambahan Ruas Jalan Tol Serang – Panimbang.

Acara yang digelar di Gedung PGRI Kecamatan Picung Kabupaten Pandeglang itu, turut dihadiri Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) Pengadaan Tanah Jalan Tol Kabupaten Pandeglang, Ibrahim Hasan, Kepala Biro Bina Infastruktur dan Sumber daya Alam Provinsi Banten, Nana Suryana, ST, M.Si, Perwakilan BPN, Muspika Kecamatan Picung, serta puluhan masyarakat yang terkena dampak pembangunan Jalan Tol.

“Acara Konsultasi Publik ini, merupakan acara pembuka dalam rangka penambahan lahan ruas Jalan Tol. Lahan ini, merupakan perlok baru, semua prosesnya dimulai dari awal lagi. Ada sekitar 600 lebih bidang lahan, itu untuk sementara,” ujar ibrahim hasan, ketika diwawancara usai kegiatan.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Pembangunan ruas jalan tol di Pandeglang ini, masih kata Dia, dibeberapa titik diperlukan pelebaran, tapi tidak semua. Pelebaran itu ada di Sembilan Desa di Enam Kecamatan di Kabupaten Pandeglang.

“Yang jelas, kami menunggu pemberkasan selesai dari masing masing Desa, kemudian, langsung bisa di ajukan ke BPN. Apabila kata BPN oke, baru kami akan proses. Intinya kami hanya menunggu, tidak ada batasan waktu,” tambahnya.

Baca Juga : Aliansi Mahasiswa Pemuda Indonesia Geruduk DPMPD Pandeglang

“Untuk keseluruhan, pembangunan ruas Jalan Tol Serang – Panimbang, keseluruhan ada Seribu Enam Ratus Bidang,” tuturnya.

Sementara itu, Kepala Biro Bina Infastruktur dan Sumber daya Alam Provinsi Banten, Nana Suryana, ST, M.Si menambahkan, pelaksanaan pembangunan ruas Jalan Tol Serang – Panimbang, ditarget harus rampung tahun 2021.

“Untuk penambahan lahan ini, kegiatannya di Enam Kecamatan, antara lain, Kecamatan Panimbang, Patia, Sukaresmi, Sindangresmi, Bojong dan Kecamatan Picung. Jumlah bidang terbanyak di Kecamatan Bojong Desa Cijakan,” paparnya.

“Kemudian perlu saya himbau kepada masyarakat yang terkena dampak pelebaran jalan tol ini, pertama, persyaratan administrasi harus disiapkan, terutama alas hak baik itu bangunan maupun tanah, itu harus disiapkan nanti dokumen yang asli,” jelasnya.

“Saya menghimbau kepada masyarakat, apabila ada hal-hal yang terkait apapun, tolong menghubungi aparat Desa atau aparat Kecamatan. Hindari adanya pencaloan, jangan sampai tertipu, Proyek Strategis Nasional ini, harus segera terealisasi di banten,” tuturnya, seraya menambahkan, pembangunan Tol ini sebagai penunjang KEK, serta merupakan pemerataan pembangunan daerah selatan, khususnya lebak dan pandeglang. Insya allah, dengan dukungan dari masyarakat, teman teman semua pekerjaan ini akan sesuai target,” pungkasnya. (M4n).

Berita Terkait

Terlilit Hutang, Kades Di Pandeglang Diduga Nekat Gadaikan Tanah Sawah Hak Milik Orang Lain Dengan Modus AJB Palsu
Bupati Pandeglang Hadiri Acara Khitanan Putra H. Imron & Lilis Kabiro Penabanten.com Pandeglang
Gubernur Banten Andra Soni Tegaskan Pemprov Banten Komitmen Perkuat UMKM
Wakil Bupati Tangerang Tekankan Urgensi Pengelolaan Sampah dan Peningkatan Pelayanan Publik
Najib Hamas Ingatkan Program 100 Hari Kerja Bupati-Wabup Serang Program Bersama
Bupati Ratu Zakiyah Ingin Terus Lestarikan Ngaruwat Bumi Kampung Seni Yudha Asri
Gubernur Banten Andra Soni : Pemprov Banten Tingkatkan Produksi Jagung
Jaring Bibit Unggul, Bupati Ratu Zakiyah Buka Pelaksanaan OSN, O2SN, dan FLS3N

Berita Terkait

Kamis, 19 Juni 2025 - 06:21 WIB

Terlilit Hutang, Kades Di Pandeglang Diduga Nekat Gadaikan Tanah Sawah Hak Milik Orang Lain Dengan Modus AJB Palsu

Selasa, 17 Juni 2025 - 10:54 WIB

Bupati Pandeglang Hadiri Acara Khitanan Putra H. Imron & Lilis Kabiro Penabanten.com Pandeglang

Senin, 16 Juni 2025 - 19:18 WIB

Gubernur Banten Andra Soni Tegaskan Pemprov Banten Komitmen Perkuat UMKM

Senin, 16 Juni 2025 - 13:32 WIB

Wakil Bupati Tangerang Tekankan Urgensi Pengelolaan Sampah dan Peningkatan Pelayanan Publik

Senin, 16 Juni 2025 - 10:59 WIB

Najib Hamas Ingatkan Program 100 Hari Kerja Bupati-Wabup Serang Program Bersama

Minggu, 15 Juni 2025 - 18:53 WIB

Bupati Ratu Zakiyah Ingin Terus Lestarikan Ngaruwat Bumi Kampung Seni Yudha Asri

Sabtu, 14 Juni 2025 - 20:32 WIB

Gubernur Banten Andra Soni : Pemprov Banten Tingkatkan Produksi Jagung

Sabtu, 14 Juni 2025 - 14:52 WIB

Jaring Bibit Unggul, Bupati Ratu Zakiyah Buka Pelaksanaan OSN, O2SN, dan FLS3N

Berita Terbaru