Investor China Lirik Kabupaten Tangerang untuk Investasi di Bidang Pembangkit Listrik

Kamis, 9 Mei 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Penabanten.com – TANGERANG, Penjabat (Pj) Bupati Tangerang Andi Ony menerima kunjungan kerja Pemerintah Boxing County Provinsi Shandong Republik Rakyat China (RRC) terkait penjajakan kerja sama investasi di Kabupaten Tangerang, Selasa (7/5/24).

Dalam pertemuan tersebut, Pj Bupati Andi Ony memaparkan bahwa Kabupaten Tangerang memiliki posisi geografis yang strategis dan potesial untuk pengembangan perikanan, energi listrik terbarukan, pariwisata, dan pendidikan.

“Kami menyambut baik penjajakan kerja sama dan investasi Pemerintah Boxing County RRC. Kami juga siap bekerja sama dan menunggu lebih lanjut apa yang akan dikerjasamakan dari pihak Boxing,” jelas Pj Bupati Andi Ony.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Ia menandaskan, Pemkab Tangerang sangat terbuka untuk melakukan kerja sama baik dengan pihak swasta maupun pemerintah daerah dari dalam dan luar negeri.

“Pemkab Tangerang terbuka lebar untuk melakukan kerja sama dengan berbagai pohak termasuk dari luar negeri. Kita bisa kerja sama di bidang perkembangan teknologi, pertukaran budaya, promosi wisata, potensi promosi produk daerah dan energi terbarukan seperti sampah untuk pembangkit listrik,” katanya.

Sementara itu, Ketua Rombongan Boxing County, Mr Sun Zhanyong menjelaskan tertarik untuk menjajaki hubungan kerja sama dengan Pemkab Tangerang di bidang energi khususnya pembangkit listrik. Dia berharap pertemuan awal bisa menjadi awal permulaan yang baik untuk memastikan kerja sama ke depan.

“Kami berharap bisa segera menjalin kerja sama dengan Kabupaten Tangerang untuk saat ini atau di masa depan karena Kabupaten Tangerang sangat potensial,” tuturnya.

Menurut dia, selain sangat potensial dan strategis, Kabupaten Tangerang juga menduduki peringkat ketiga terbesar di Jabodetabek dengan pertumbuhan ekonomi yang sangat baik.

Berita Terkait

Peletakan Batu Pertama Pembangunan Masjid At-Taqwa Oleh Camat Walantaka
Satlantas Polresta Tangerang Amankan Car Free Day di Pusat Pemerintahan Kabupaten
Wabup Intan Tegaskan Komitmen Pemkab Tangerang Tekan Angka Stunting
Terlilit Hutang, Kades Di Pandeglang Diduga Nekat Gadaikan Tanah Sawah Hak Milik Orang Lain Dengan Modus AJB Palsu
Bupati Pandeglang Hadiri Acara Khitanan Putra H. Imron & Lilis Kabiro Penabanten.com Pandeglang
Gubernur Banten Andra Soni Tegaskan Pemprov Banten Komitmen Perkuat UMKM
Wakil Bupati Tangerang Tekankan Urgensi Pengelolaan Sampah dan Peningkatan Pelayanan Publik
Najib Hamas Ingatkan Program 100 Hari Kerja Bupati-Wabup Serang Program Bersama

Berita Terkait

Sabtu, 28 Juni 2025 - 14:09 WIB

Peletakan Batu Pertama Pembangunan Masjid At-Taqwa Oleh Camat Walantaka

Senin, 23 Juni 2025 - 22:36 WIB

Satlantas Polresta Tangerang Amankan Car Free Day di Pusat Pemerintahan Kabupaten

Senin, 23 Juni 2025 - 22:34 WIB

Wabup Intan Tegaskan Komitmen Pemkab Tangerang Tekan Angka Stunting

Kamis, 19 Juni 2025 - 06:21 WIB

Terlilit Hutang, Kades Di Pandeglang Diduga Nekat Gadaikan Tanah Sawah Hak Milik Orang Lain Dengan Modus AJB Palsu

Selasa, 17 Juni 2025 - 10:54 WIB

Bupati Pandeglang Hadiri Acara Khitanan Putra H. Imron & Lilis Kabiro Penabanten.com Pandeglang

Senin, 16 Juni 2025 - 19:18 WIB

Gubernur Banten Andra Soni Tegaskan Pemprov Banten Komitmen Perkuat UMKM

Senin, 16 Juni 2025 - 13:32 WIB

Wakil Bupati Tangerang Tekankan Urgensi Pengelolaan Sampah dan Peningkatan Pelayanan Publik

Senin, 16 Juni 2025 - 10:59 WIB

Najib Hamas Ingatkan Program 100 Hari Kerja Bupati-Wabup Serang Program Bersama

Berita Terbaru