Cegah Terjadinya Kriminalitas, Polsek Pabuaran Polres Serang Kota Tingkatkan Patroli Malam

0
54

Penabanten.comPolres Serang Kota – Polsek Pabuaran Polres Serang kota Polda Banten, sebagai upaya untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat malam hari. Dengan melakukan patroli malam di daerah rawan kriminalitas sekitaran spbu palima desa sindangsari kecamatan pabuaran, minggu (14/11/2021)

Pada patroli malam ini Kanit sabhara IPDA Asep memimpinya, hal ini merupakan cara polsek pabuaran untuk antisipasi terjadinya kriminalitas di tengah-tengah masyarakat.

Dalam pelaksanaan patroli malam nya, personil polsek pabuaran mendatangi karyawan spbu yang beraktifitas, disana petugas memberikan himbauan untuk menjaga prokes.

Selain itu juga petugas memberikan himbauan untuk bersama-sama menjaga kamtibmas, agar tetap waspada dan tidak teledor pada saat bekerja malam hari.

Di tempat terpisah Kapoksek Pabuaran AKP. Ahmad Rifai. SH mengatakan selain petugas memberikan himbauan keamanan, petugas juga memeriksa dan memastikan cctv dalam keadaan aktif. Sebagai antisipasi apabila terjadi hal-hal yang tidak diinginkan.

“Kami dari polsek pabuaran , tidak ada henti – hentinya menghimbau kepada masyarakat tetap menjaga keamanan dan ketertiban didaerahnya, dan apabila ada melihat aksi kriminalitas segera melaporkannya ke pihak kepolisian yang terdekat, agar cepat di tanggani dan tindak, ujar rifai”.

( Humas Polsek Pabuaran )

Tinggalkan Balasan