Asisten Daerah Bidang Perekonomian dan Pembangunan Kabupaten Tangerang Hadiri Peringatan Hari Berzakat

0
15

Penabanten.com – Tangerang, Asisten Daerah Bidang Perekonomian dan Pembangunan Kabupaten Tangerang, H. Saifullah, menghadiri acara Hari Berzakat yang diselenggarakan oleh Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Tangerang. Acara ini berlangsung di Masjid Agung Al-Amjad, Pusat Pemerintahan Kabupaten Tangerang. Senin, (17/3/25).

Dalam sambutannya, H. Saifullah menyampaikan apresiasi yang tinggi terhadap realisasi penyampaian bantuan dari Baznas Kabupaten Tangerang.

“Realisasi penyampaian bantuan dari Baznas luar biasa sekali. Kami dari Pemerintah Daerah sangat bersyukur dan mengucapkan terima kasih kepada Baznas Kabupaten Tangerang. Tahun ini, bantuan zakat telah disalurkan kepada lebih dari 5.300 orang mustahik. Ini merupakan pencapaian luar biasa yang terus meningkat dari tahun ke tahun,” ujarnya.

Lebih lanjut, H. Saifullah berharap semakin banyak masyarakat Kabupaten Tangerang yang menyalurkan zakatnya melalui Baznas agar manfaatnya dapat dirasakan lebih luas.

“Semoga semakin banyak masyarakat yang berzakat melalui Baznas, sehingga lebih banyak lagi warga yang menerima manfaat. Bantuan ini bukan hanya dalam bentuk uang, tetapi juga modal usaha sebagai upaya mengurangi kemiskinan dan pengangguran di Kabupaten Tangerang,” tambahnya.

Sementara itu, Komisioner Baznas Kabupaten Tangerang, H. Anwar Ardadil alam laporannya menyampaikan bahwa program Gema Ramadan Cahaya Berzakat telah berjalan dengan baik. Baznas telah melakukan sosialisasi dan koordinasi dengan berbagai pihak, termasuk dinas, lembaga, dan instansi pemerintah, untuk memaksimalkan pengumpulan serta penyaluran zakat.

“Pada tahun 2024, total dana Zakat, Infak, dan Sedekah (ZIS) yang terkumpul di Kabupaten Tangerang mencapai Rp9,8 miliar, meningkat 12% dibandingkan tahun sebelumnya. Dari jumlah tersebut, sebanyak Rp3,7 miliar telah disalurkan untuk membantu 5.300 lebih mustahik dan 185 bangunan. Tahun depan, kami menargetkan perolehan zakat mencapai Rp15,3 miliar,” jelas Anwar

Baznas Kabupaten Tangerang juga terus berinovasi dalam pengumpulan zakat, termasuk melalui layanan di berbagai tempat seperti masjid, sekolah, hingga fasilitas kesehatan. Dengan adanya kemudahan ini, diharapkan semakin banyak masyarakat yang berpartisipasi dalam program zakat untuk membantu pengentasan kemiskinan di Kabupaten Tangerang.

Acara Hari Berzakat ini menjadi momentum penting dalam memperkuat kesadaran masyarakat akan pentingnya berbagi dan membantu sesama, sejalan dengan visi Kabupaten Tangerang yang lebih sejahtera dan berdaya.

Acara tersebut juga dihadiri oleh ketua baznas Kabupaten Tangerang H. Nawawi dan Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Tangerang H. Ade baijuri serta Para pengurus Baznas lainnya, dalam acara tersebut juga diberikan simbolis bantuan

Tinggalkan Balasan